News &
Updates

News Image

Share

LOKETA - Sabet 4 Piala untuk Sanyupac
3 Oktober 2023

Siswa-siswi Kristiani SMP Santo Yusup Pacet mengikuti lomba keterampilan agama (LOKETA) dalam rangka bulan kitab suci nasional dengan tema “KEHADIRAN KRISTUS DALAM KELUARGA KRISTIANI”. Acara diselenggarakan oleh SMAK Thomas Aquino Mojokerto dengan peserta SMP Negeri dan swasta wilayah Kediri, Jombang, dan Mojokerto.

Foto : Peserta lomba cerdas cermat lokasi di balai paroki St. Yosef mojokerto

Lomba ini diadakan dalam 2 tahap, tahap I babak penyisihan dilaksanakan secara online tgl 19-23 September 2023, sedangkan babak final hanya dipilih 6 finalis berdasarkan penjurian daring. Babak final diselenggarakan secara offline tgl 30 Septermber 2023, tetapi khusus untuk lomba cerdas cermat dilakukan offline, baik yang babak penyisihan maupun babak final.

Setelah berjuang dan berproses panjang, prestasi yang disabet oleh siswa-siswi Santo Yusup antara lain:

  1. Juara 2 lektor (membaca kitab suci) diraih oleh Gabriella Reyta Livianto
  2. Juara 2 singer diraih oleh Aluria Livianti
  3. Juara 2 cerdas cermat diraih oleh tim Febe Akresia Pudji Rahayu, Gladys Jovita Waruwu, W. Girindra Moses Wisnu Wardana
  4. Juara yel-yel terbaik pilihan panitia

“Kegiatan ini sangat bagus untuk regenerasi pelayan dalam gereja, sebab masa depan gereja ada di tangan anak-anak muda seperti mereka” ujar Antonius Hadi tokoh paguyuban lektor dan Mazmur paroki Santo Yusup Mojokerto yang saat itu juga menjadi salah satu juru di lomba tersebut. Febe Akresia Pudji Rahayu juga berkomentar “kegiatan ini sangat seru saya bisa belajar banyak tentang kitab suci”. Kegiatan ini memiliki harapan bukan hanya fokus pada kemenangan tetapi juga kaum muda menjadi kader pewarta kabar sukacita mengimani Tuhan dalam hidup dengan senantiasa memuji dan memuliakan Tuhan dalam segala tindakan. (yan)

https://youtu.be/Dh5ZbaqTZ5Q?si=sWn5WXB_xUuj_vpk

https://youtu.be/JBa4jXePLrk?si=e4XFl_KErsM_Fby-

https://youtu.be/Fvw2arQmE5U?si=xujG23VJthqoYuvE

https://youtu.be/bTXMGG5ZGTI?si=-RmekCTwMA1xupgy

https://youtu.be/Rs2Coe7285w?si=QwrEt959k2WNxEpO