News &
Updates

News Image

Share

Kreatif! Ubah Lirik Lagu Jadi Puisi Penuh Makna
22 April 2025

Pacet, Kampus Ursuulin - Kelas VIIIB SMP Santo Yusup Pacet tampil beda dalam pelajaran Bahasa Indonesia (14/4). Dipandu oleh Dr. Ignatius Agus Budiono, S.Pd., M.Pd., para siswa diajak untuk mengeksplorasi kreativitas lewat kegiatan “Membaca Puisi dari Lirik Lagu” sebuah cara unik untuk mengapresiasi sastra dan menumbuhkan keberanian tampil di depan umum.

Dalam suasana kelas yang santai dan penuh semangat, satu per satu siswa membacakan lirik lagu favorit mereka dengan gaya dan penghayatan masing-masing. Lagu yang dipilih beragam, mulai dari lagu pop Indonesia hingga lagu rohani yang menyentuh hati.

Salah satu penampilan yang paling berkesan datang dari Sabria, yang membawakan lirik lagu “Semua Aku Dirayakan” karya Nadin Amizah. Dengan pembacaan yang penuh emosi, Sabria berhasil membuat seluruh kelas hening dan larut dalam suasana puisi.

“Kegiatan ini bukan hanya soal teknik membaca puisi, tetapi juga bagaimana menyampaikan rasa dan cerita melalui kata-kata,” ujar Budi. Ia menambahkan bahwa menggunakan lirik lagu yang sudah akrab di telinga siswa membuat mereka lebih mudah memahami isi dan maknanya.

Tak hanya menampilkan bakat membaca puisi, kegiatan ini juga mendorong siswa untuk lebih terbuka dan jujur dalam berekspresi. Suasana kelas pun penuh dukungan, saling menyemangati dan menghargai satu sama lain.

Melalui kegiatan ini, siswa tidak hanya belajar sastra, tapi juga belajar mengenali dan menyampaikan perasaan secara kreatif. SMP Santo Yusup Pacet berharap kegiatan serupa dapat terus dikembangkan sebagai wadah pembentukan karakter dan pengembangan bakat siswa, khususnya dalam bidang seni dan sastra.

Oleh : Bima (VIIIB)