News &
Updates

News Image

Share

Ekstrakurikuler Favorit di Sanyupac
11 September 2023

 

Pacet, Kampus Ursulin - SMP Santo Yusup Pacet terus menonjolkan komitmennya dalam mendukung pengembangan bakat dan minat para peserta didik dengan menawarkan berbagai pilihan kegiatan ekstrakurikuler yang menarik. Pilihan yang menjadi favorit para peserata didik, yaitu Ekstrakurikuler Futsal, Basket, Seni Musik, dan Komputer. Hal ini mencerminkan antusiasme yang tinggi di bidang olahraga, seni, dan teknologi.

Ekstrakurikuler Futsal di SMP Santo Yusup Pacet telah menjadi salah satu magnet utama bagi para siswa yang memiliki minat dalam olahraga. Dalam program ini, mereka dapat mengasah keterampilan teknis dalam bermain futsal, memahami strategi tim, dan meningkatkan kondisi fisik. Prestasi yang diraih tim futsal sekolah ini juga menambah semangat peserta didik untuk terus berpartisipasi dan berprestasi.

Selain futsal, Ekstrakurikuler Basket juga memikat banyak hati. Para peserta didik yang mencintai olahraga bola basket dapat menemukan wadah untuk mengembangkan bakat dan keterampilan mereka. Dengan bimbingan pelatih yang berpengalaman, mereka dapat memperbaiki teknik dasar serta strategi permainan. Turnamen basket antar sekolah menjadi momen penting untuk memamerkan kemampuan yang telah ditingkatkan.

Foto : persiapan untuk ekstrakurikuler basket

Tak hanya di bidang olahraga, namun pilihan Ekstrakurikuler Seni Musik juga sangat diminati. Para peserta didik yang memiliki ketertarikan dalam seni musik dapat belajar berbagai instrumen, teori musik, serta pengembangan vokal. Kreativitas mereka diberi ruang untuk berkembang, dan pertunjukan musik sekolah menjadi momen untuk menampilkan hasil kerja keras mereka.

Foto : keseruan mengikuti ekstra seni musik

Ekstrakurikuler Komputer di SMP Santo Yusup Pacet menawarkan peluang bagi para peserat didik untuk mengeksplorasi teknologi dan pemrograman. Mereka dapat memperdalam keterampilan dalam pengolahan data, pemrograman, dan desain grafis. Dengan perkembangan teknologi yang terus berlanjut, program ini memberikan bekal berharga bagi peserta didik di era digital.

Foto : kegiatan ekstrakurikuler komputer

Koordinator Ekstrakurikuler Renal Ismudya. S.Pd., menyampaikan, "Antusiasme para peserta didik terhadap beragam ekstrakurikuler ini sangat membanggakan. Kami berkomitmen untuk terus memberikan wadah yang mendukung pengembangan diri mereka di berbagai bidang, termasuk olahraga, seni, dan teknologi."

Melalui pilihan ekstrakurikuler yang beragam ini, SMP Santo Yusup Pacet berharap dapat memberikan kesempatan yang bermanfaat bagi peserta didik untuk mengembangkan bakat dan minat mereka. Semoga melalui Ekstrakurikuler Futsal, Basket, Seni Musik, dan Komputer ini, para siswa-siswi dapat terus mengasah keterampilan mereka dan tumbuh menjadi individu yang berprestasi di masa depan. (aer)